Spanyol, negeri Matador ini adalah salah satu destinasi yang populer di Eropa. Negara ini cocok untuk kamu yang suka pemandangan alam baik pegunungan maupun pantai sekaligus penyuka sejarah dan seni. Spanyol yang punya wilayah daratan dan juga kepulauan balerik dan kenari adalah salah satu tempat yang paling cerah di Eropa dengan garis pantai sepanjang 5000 km dan daerah pegunungan yang luas. Negara ini pastinya bisa jadi destinasi yang menarik untuk dijelajahi. Yuk ketahui berbagai hal sebelum berangkat ke sana lewat artikel berikut ini.

Bahasa yang Digunakan Masyarakat Spanyol

Bahasa resmi yang masyarakat Spanyol gunakan dalam kehidupan sehari-hari adalah bahasa Spanyol. Versi bahasa ini atau dialek kastilia adalah versi bahasa yang paling murni. Dengan aksennya yang netral dan jelas, bahasa Kastilia adalah versi bahasa Spanyol yang paling mudah dipahami. Mengingat bahasa Spanyol juga menjadi bahasa nasional di berbagai negara lain dan bahasa dengan penutur paling banyak kedua di dunia. Dialek Catalan dan Andaluz sendiri biasanya ada di daerah Spanyol pedalaman atau pedesaan. 

Banyak masyarakat Spanyol terutama yang tinggal di perkotaan seperti Madrid, Barcelona, Malaga dan Sevilla yang bisa berbahasa Inggris. Bahasa Inggris juga sebagian besar digunakan di hotel restoran maupun tempat umum. Meskipun begitu kamu tetap harus mengenal sedikit bahasa Spanyol saat akan berkunjung ke negara ini. Masyarakat Spanyol sangat antusias terhadap bahasa mereka sendiri jadi kalau kamu berusaha untuk berbicara dengan Bahasa Spanyol pastinya mereka akan sangat menghargai hal tersebut.

Keliling kota Barcelona September 2023

Persiapan Mata Uang Sebelum Wisata Spanyol

Satu hal yang penting kamu persiapkan sebelum datang ke Spanyol adalah uang. Sejak tahun 2002, Spanyol telah mengadopsi mata uang Uni Eropa yakni Euro (€) yang dikeluarkan oleh Bank Sentral Eropa. Kamu bisa menukarkan mata uang rupiah terlebih dahulu di Indonesia karena biasanya kamu harus mengeluarkan tarif komisi yang lebih besar saat menukarnya di negara tujuan. Sebaiknya hindari penukaran mata uang di uang di bandara dan hotel. Hal ini karena nilai tukar mereka tergolong tinggi dan juga mungkin membebankan biaya tersembunyi sehingga kamu hanya akan mendapatkan lebih sedikit pertukaran. 

Tapi kalau kamu masih perlu menukarkan uang saat berada di Spanyol, kamu bisa melakukannya pada cabang bank mana pun yang buka dari Senin sampai Jumat mulai pukul 8:00 hingga 14:15. Beberapa bank buka pada Kamis sore mulai pukul 16:15 hingga 20:00 (hanya di musim gugur dan musim dingin). Kamu juga bisa menukarnya di Toserba El Corte Inglés yang buka dari Senin hingga Sabtu (atau bahkan Minggu, tergantung wilayahnya) mulai pukul 10:00 hingga 22:00.

Selain menggunakan uang tunai kamu juga bisa menggunakan berbagai pilihan pembayaran seperti kartu debit kartu kredit dan prabayar di negara ini. ATM juga tersedia di seluruh wilayah Spanyol kecuali kamu mengunjungi wilayah terpencil. Visa dan MasterCard berlaku di sebagian besar hotel restoran dan toko yang ada di Spanyol. 

Persiapan Kartu Identitas, Paspor, dan Visa Wisata Spanyol

Spanyol adalah bagian dari Wilayah Schengen, yaitu zona yang terdiri dari 27 negara Eropa yang telah menetapkan pergerakan tidak terbatas melintasi perbatasannya. Sebagai warga negara Indonesia, kamu ingin berkunjung ke Spanyol, kamu harus mengajukan atau membuat visa Schengen terlebih dahulu.  Kalau kamu belum tau gimana caranya, kamu bisa konsultansi ke aku dengan klik link di bawah

Konsultasi Traveling Aja Dulu Olivia

 

SIM Card  Selama Wisata Spanyol

Bepergian ke luar negeri termasuk ke Spanyol pastinya akan jadi lebih nyaman dengan koneksi data aktif. Koneksi internet pastinya bisa membantu kamu untuk menghubungi nomor-nomor penting keluarga atau memesan taksi, restoran dan lainnya. Meskipun banyak wi-fi di tempat umum kamu tidak bisa mengandalkannya terutama saat kamu membutuhkan koneksi dalam keadaan darurat. Mendapatkan sim card di Spanyol cukup mudah dan di sini setidaknya ada 27 provider. 

Ada 4 operator seluler atau penyedia seluler utama dan terbesar di Spanyol dengan jaringannya sendiri yakni Movistar, Orange, Vodafone, dan Yoigo. Ada juga beberapa operator jaringan virtual seluler (MVNO) di Spanyol yang menggunakan jaringan 4 utama, seperti Lebara, Lycamobile, PepePhone, dll. Kalau kamu ingin mendapatkan sinyal dan kecepatan terbaik. Sementara kalau kamu ingin mengunjungi Spanyol dan juga negara-negara lain di Eropa kamu bisa menggunakan SIM card dari Vodafone yang punya Jangkauan yang lebih luas di Eropa serta biaya roaming yang lebih murah.

Lantas dimana kita bisa membeli sim card di Spanyol? Secara umum, ada tiga tempat utama yang menjual kartu SIM atau sim card di Spanyol yakni di toko fisik provider yang ada di tepi jalanan kota, toko telepon seluler atau di vendor seperti  toko kecil di bandara, stasiun kereta api, kios koran, toko buku, dan di berbagai kios kecil di sebagian besar kota. Selain membeli kartu sim langsung di Spanyol, saat ini kamu bisa membeli kartu sim elektronik atau E Sim Card yang bisa kamu gunakan di berbagai negara.

Festival dan Budaya yang Perlu Diketahui Sebelum Mulai Wisata Spanyol

Saat akan pergi ke Spanyol Kamu mesti mengetahui juga budaya dan festival yang sering diadakan di negara tersebut. Spanyol tentunya punya banyak ragam budaya yang terbentuk karena perbedaan tradisi. Beberapa festival yang kerap diselenggarakan di berbagai kota besar di Spanyol diantaranya adalah berikut.

Barcelona.

Ada beberapa festival populer yang diadakan di Barcelona setiap tahunnya. Seperti Primavera Sound Festival dan Sonar yang biasa diadakan untuk mengawali musim semi di bulan Mei hingga Juni. Lebih dari 190.000 pengunjung datang ke festival musik ini setiap tahunnya lho. Ada juga Festival Festa Major de Gracia yang berlangsung di bulan Agustus. Festival ini berlangsung selama seminggu dan ada juga kompetisi dekorasi jalanan yang diselenggarakan saat festival berlangsung.

Madrid

Beberapa festival yang diadakan di Madrid diantaranya adalah pameran seni internasional Arco Madrid di bulan Februari, festival rock alternatif festival di bulan Mei dan juga pride week di bulan Juli. Ada juga Festival Virgen de la Paloma di bulan Agustus yang menampilkan banyak pakaian dan tarian tradisional dan arak-arakan foto Madonna.  Internationales Jazz Festival juga biasa diadakan setiap bulan November di ibukota Spanyol satu ini. 

Malaga

Tidak hanya di Madridi dan Barcelona ada juga festival yang populer dan diadakan di kota lainnya seperti Malaga. Salah satunya adalah Festival gastronomi yang diadakan di bulan Mei hingga Juni. Kamu bisa mencicipi berbagai hidangan khas, anggur, dan juga fotografi lokakarya dan mengikuti acara memasak langsung. 

Destinasi Wisata Spanyol Paling Menarik Dikunjungi

Granada

Kalau kamu adalah pecinta sejarah dan seni, kamu pasti akan suka saat mengunjungi kota Granada saat wisata Spanyol. Istana Alhambra adalah salah satu tujuan yang paling banyak dikunjungi di Spanyol yang menampilkan seni dan arsitektur Islam terindah di dunia. Kamu juga bisa mengunjungi kawasan Sacromonte, yang merupakan kawasan gua putih yang dikenal sebagai rumah bagi komunitas gipsi kota. Distrik lainnya adalah The Albayzín, yang penuh dengan jalan-jalan berbatu berkelok-kelok dan pemandangan indah.

Alicante

Buat kamu yang suka liburan di pantai Kamu mesti datang ke Alicante. Kota pesisir ini merupakan tujuan liburan yang sangat populer. Dengan satu atau dua hari di sini, kamu bisa menjelajahi gunung Benacantil, yang merupakan rumah bagi Kastil Santa Barbara. Saat malam hari kamu bisa menghabiskan waktu dengan berjalan-jalan di sepanjang kawasan jalanan marmer plus pohon palem yang indah dan eksotis. Bisa dibilang kawasan ini adalah tempat yang luar biasa untuk menikmati makanan dan minuman lokal sambil menyaksikan kehidupan malam.

Barcelona

Siapa yang terkenal dengan kota di Spanyol yang satu ini. Barcelona kemungkinan besar akan tetap menjadi salah satu tujuan terpopuler di Spanyol. Ibu kota Catalan ini punya banyak tempat yang menarik untuk dinikmati. Beberapa diantaranya adalah arsitektur rancangan Antoni Gaudí, seperti La Sagrada Familia, Park Güell, dan Casa Battló. Saat berada di Barcelona kamu bisa menghabiskan pagi hari dengan menikmati pemandangan Santa Maria del Mar yang merupakan kuil Gotik dengan panel kaca patri yang indah. Selain itu kamu juga bisa melakukan perjalanan ke Gunung Tibidabo untuk menikmati pemandangan laut dan kota Barcelona dalam waktu yang sama.

Madrid

Madrid, ibukota Spanyol ini pastinya juga punya daya tarik untuk kamu kunjungi terutama untuk kamu penggemar seni. Saat kamu menjelajahi kota ini kamu mungkin akan menemukan mahakarya seperti istana kerajaan. Selain itu kamu juga bisa menemukan berbagai restoran dan cafe yang menyajikan hidangan khas Spanyol yang lezat terutama tapas dan paella. Madrid juga surganya para penggila shopping jadi kamu wajib datang ke kota ini kalau kamu juga ingin belanja pernak-pernik khas Spanyol atau oleh-oleh.

Seville

Seville, ibu kota Andalusia di Spanyol Selatan adalah kota yang juga bisa kamu kunjungi saat berada di Spanyol. Kota yang pernah jadi masa lalu ini punya berbagai hal menarik untuk disaksikan seperti Real Alcázar dengan arsitektur kosmopolitan di kota ini. Katedral Sevilla yang merupakan Katedral terbesar di dunia ini punya 80 kapel dan merupakan situs warisan dunia. Selain itu kamu juga bisa mengunjungi  Plaza de España yang luasnya mencapai 50.000 meter persegi dan merupakan salah satu tempat terindah di kota. Jangan lupa juga untuk menyaksikan pertunjukan seni flamenco yang terkenal di kota ini.

Cordoba

Daya tarik utama untuk dikunjungi di Cordoba adalah katedral kota yang dulunya merupakan Masjid Agung Cordoba. Bangunan ini masih mempertahankan bagian arsitektur Moor dan desain Islaminya. Kamu akan merasakan sesuatu yang berbeda saat menjelajahi kota tua dengan jalanan berbatu. Intinya kalau kamu suka sejarah dan ingin merasakan budaya Spanyol di masa lalu kamu bisa datang ke kota ini. 

Valencia

Bisa dibilang kalau Valencia adalah kota tua yang indah yang punya pantai indah dan kastil abad pertengahan yang menarik. Selain menikmati kawasan Kota Tua Valencia kamu juga bisa wisata Spanyol dengan mengunjungi restoran tepi pantai untuk menikmati hidangan paella yang segar, kamu juga bisa mengunjungi Pasar Central Valencia untuk mencoba berbagai makanan lokalnya. Kalau ingin pengalaman berbeda kamu juga bisa mengunjungi kota seni dan sains Valencia yang punya gaya pesawat luar angkasa. Tempat ini juga punya akuarium dengan berbagai spesies ikan dan juga bioskop.

Toledo

Meskipun tidak terlalu populer di kalangan wisatawan, Toledo juga punya daya tariknya tersendiri. Kota ini punya Katedral menarik yang dibangun selama 200 tahun dari awal konstruksi hingga selesai. Selain itu kamu juga akan menemukan simbol khas Toledo, jembatan abad pertengahan Puente de San Martín, saat kamu ingin menyeberangi sungai Tajo. Distrik Juderia juga bisa kamu kunjungi dengan tur berpemandu. Distrik ini dulunya merupakan kawasan Yahudi dan memiliki beberapa bangunan terindah di kota. Pemandu wisata pastinya bisa membantu kamu untuk menelusuri makna sejarah dari berbagai monumen yang ada di kota tersebut. 

Galicia

Spanyol tidak melulu pantai lho, kamu juga bisa mendapatkan daerah dengan hamparan tanaman hijau subur. Galacia, yang terletak di wilayah barat laut yang hijau dan merupakan asal dari berbagai mitos dan legenda yang dipengaruhi oleh masyarakat Celtic. Masyarakat setempat dikenal bangga, dengan bahasa mereka sendiri, tapi tetap ramah dan bersahabat. Selain itu Galacia juga bisa jadi tempat yang tepat untuk kamu yang suka hidangan laut segar. Dari sini kamu juga bisa menyeberang ke kepulauan Cies yang punya cagar alam dengan suasana yang tenang.

Costa de Sol, Malaga

Costa de Sol atau Pantai Matahari adalah kawasan pantai dengan perairan biru kehijauan, pantai berpasir putih, dan kota-kota indah yang tersebar di sepanjang pantai. Wilayah ini merupakan bagian dari Provinsi Malaga dan merupakan tempat yang sayang untuk dilewatkan kalau kamu datang ke Spanyol.  Ada banyak tempat menarik yang bisa kamu kunjungi di kawasan ini termasuk desa Nerja dan Mijas.

Kuliner Khas Wisata Spanyol, Wajib Kamu Coba!

Tak lengkap rasanya kalau mengunjungi Spanyol tanpa mencicipi kulinernya. Setiap daerah di Spanyol punya masakan lokal dan budaya kulinernya sendiri tetapi ada beberapa makanan yang sangat populer di berbagai wilayah. Berikut adalah diantaranya. 

  • Paella. Hidangan ini adalah hidangan nasi tradisional khas Spanyol yang terbuat dari beras, daging ayam atau kelinci, seafood, kunyit, kacang dan mentega. 
  • Gazpacho. Gazpacho adalah hidangan yang terbuat dari bahan utama tomat serta minyak zaitun, bawang putih, roti, paprika, dan mentimun yang diblender hingga halus, lalu dinginkan dan dituangkan ke dalam mangkuk atau gelas.  
  • Tapas. Tapas adalah hidangan yang sangat terkenal di seluruh dunia. Hidangan ini sebenarnya adalah makanan ringan kecil atau makanan pembuka yang umum disajikan oleh masyarakat Spanyol. Makanan pembuka ini bisa berupa apa saja tetapi tetap makanan ringan yang bisa dinikmati sambil minum-minum.
  • Patatas bravas. Patatas bravas adalah kentang goreng yang disajikan dengan saus yang bervariasi tergantung daerah asalnya. Misalnya saus bravas yang berasal dari Kota Madrid biasanya terbuat dari pimentón manis dan pedas (paprika Spanyol), minyak zaitun, tepung, dan kaldu.
  • Tortilla. Berbeda dengan tortilla yang dikenal sebagai makanan khas Meksiko, tortilla adalah telur dadar Spanyol yang terbuat dari telur, kentang dan bawang bombay serta tambahan chorizo, ham, bayam, zucchini, atau apa pun yang disukai.
  • Churros. Kue yang populer ini juga merupakan hidangan khas Spanyol yang disukai . Ada banyak penjual kaki lima yang menjual churros di jalanan dan kamu bisa menikmatinya sebagai cemilan manis. Kue adonan goreng yang lezat ini populer saat sarapan dan dicelupkan ke dalam banyak camilan manis. Churros biasanya dinikmati dengan coklat panas atau saus karamel yang lezat.

Enaknya menyantap tapas di pinggir pantai di Spanyol

Bagaimana Cara Sampai ke  Spanyol?

Jalur Udara

Kalau kamu berangkat dari Indonesia atau dari negara di luar wilayah Spanyol, pastinya kamu harus menempuh perjalanan udara untuk wisata Spanyol. Atau jika kamu berada di negara Eropa lainnya kamu juga bisa datang ke Spanyol dengan jalur udara dan mendarat di beberapa Gateway seperti

  • Bandara Madrid Barajas (MAD)
  • Bandara Internasional Barcelona (BCN)
  • Bandara Malaga (AGP)
  • Bandara Palma de Mallorca (PMI)

Setidaknya saat ini ada 37 maskapai yang menyediakan penerbangan dari Indonesia ke Spanyol. Rute paling populer adalah dari Bandara Soekarno Hatta di Jakarta ke Bandara Adolfo Suarez Madrid-Barajas di Madrid. Rata-rata penerbangan ini memakan waktu 23jam sekali jalan dan dengan biaya sekitar Rp.15-20 juta untuk pulang pergi.

Jalur Kereta Api

Selain dengan menggunakan jalur udara saat kamu berada di Eropa kamu bisa datang ke Spanyol menggunakan jalur kereta api. Spanyol terhubung dengan baik ke seluruh Eropa melalui kereta api. Kereta AVE berkecepatan tinggi Spanyol terhubung ke tujuan Eropa lainnya. Sebagian besar perjalanan melalui Madrid. Rute kereta api populer ke Spanyol diantaranya:

  • Paris-Madrid (9 jam 48 menit) 
  • Lisboa-Madrid (10 jam)
  • Marseille-Barcelona (4 jam 32 menit)

Itulah beberapa cara sampai ke Spanyol yang bisa kamu coba. Pastikan kamu merencanakan perjalanan jauh-jauh hari supaya kamu bisa mendapatkan tiket dengan harga terbaik.

Rekomendasi Hotel Terbaik untuk Istirahat saat Wisata Spanyol

1. Ayala 63 – The Arc Colection

Akomodasi Spanyol

Ayala 63 – THE ARC COLLECTION adalah akomodasi di Kota Madrid dengan berbagai fasilitas seperti spa dan pusat kesehatan, pusat kebugaran, dan akomodasi ber-AC dengan teras dan Wi-Fi gratis, 2,3 km dari Museum Thyssen-Bornemisza. Kamu bisa jadikan hotel ini sebagai tempat menginap saat wisata Spanyol khususnya di ibukota.

Apartemen ini menyediakan balkon, pemandangan kota, area tempat duduk, TV layar datar, dapur lengkap dengan mesin pencuci piring dan oven, dan kamar mandi pribadi dengan bilik shower dan jubah mandi. El Retiro Park hanya berjarak 1,8 km dari Ayala 63 – THE ARC COLLECTION, sedangkan Stasiun Metro Gran Via berjarak 2,7 km. Bandara terdekat adalah Adolfo Suarez Madrid-Barajas, 10 km dari apartemen. Kalau kamu tertarik untuk menginap di hotel keren ini, kamu bisa pesan sekarang melalui https://www.booking.com/hotel/es/ayala-63.

2. Eurostars Suites Mirasierra

Akomodasi Spanyol

Eurostars Suites Mirasierra terletak di Madrid, 9 km dari pusat kota, dan 12 km dari Bandara Barajas. Hotel berdesain modern ini menawarkan kamar suite yang luas, dengan banyak cahaya alami dan TV LCD interaktif. Semua kamar ber-AC memiliki area lounge dengan sofa. Hotel ini juga memiliki restoran gourmet, bar makanan ringan, dan bar koktail. Stasiun Metro Herrera Oria berjarak 600 meter. Yuk pesan kamar di hotel ini sekarang juga lewat https://www.booking.com/hotel/es/mirasierrasuites.

3. Hotel Boutique Mirlo Barcelona 

Akomodasi Spanyol

Akomodasi yang berada di Barcelona adalah hotel bintang 5 yang punya banyak fasilitas termasuk spa dan pusat kesehatan yang terdiri dari sauna, kolam renang outdoor, hot tub, serta teras dapat digunakan oleh semua tamu. ini Boutique Mirlo menyediakan kamar-kamar ber-AC dengan meja, mesin kopi, kulkas, minibar, brankas, TV layar datar, dan kamar mandi pribadi dengan bidet. Sarapan kontinental tersedia setiap pagi di akomodasi. Akomodasi ini berjarak 2 km dari Park Güell, sedangkan La Pedrera berjarak 3,6 km. Bandara terdekat adalah Bandara El Prat Barcelona yang jaraknya 16 km dari hotel. jangan lewatkan kesempatan menginap di hotel unik satu ini, kamu bisa pesan sekarang melalui https://www.booking.com/hotel/es/mirlo-barcelona.

4. Hotel Casa Fuster G.L Monumento

Hotel Spanyol

Bangunan hoyel bergaya Modernist yang ikonik ini terletak di ujung Jalan Passeig de Gracia di Barcelona. Hotel ini menawarkan fasilitas sauna dan gym, serta teras puncak gedung dengan kolam renang. Casa Fuster yang dibangun pada tahun 1908 ini punya kamar-kamar yang elegan dengan fasilitas TV satelit mini bar dan kamar mandi yang lengkap. Casa Fuster yang juga merupakan situs warisan UNESCO ini juga  juga punya restoran trendi, yang menyajikan masakan Mediterania. Wisata Spanyol kamu bakal makin lengkap kalau kamu mnginap disini, kamu juga bisa memesan kamar lewat https://www.booking.com/hotel/es/hotelescenterfuster.

5. Anfi del Mar

Resor Spanyol

Terletak hanya beberapa langkah dari Pantai Anfi, Anfi del Mar 2 menawarkan akomodasi ber-AC dengan balkon. Aparthotel ini menyediakan teras, pemandangan laut, area tempat duduk, TV layar datar, dapur lengkap dengan mesin pencuci piring dan microwave, dan kamar mandi pribadi dengan bathtub atau shower dan pengering rambut. Selain kolam renang luar ruangan yang buka sepanjang tahun, akomodasi ini juga menyediakan kolam renang anak-anak. Playa de Patalavaca berjarak kurang dari 1 km dari Anfi del Mar 2, sedangkan Costa Alegre berjarak 2,4 km. Bandara terdekat adalah Gran Canaria, 41 km dari aparthotel, dan akomodasi ini menawarkan layanan antar-jemput bandara berbayar. Pastinya kamu juga bisa memesan kamar hotel ini dengan lebih mudah lewat https://www.booking.com/hotel/es/anfi-mogan1.

6. Cabogata Beach Hotel

Resor

Kalau kamu ingin menginap di hotel dengan pemandangan yang indah tepi pantai kamu bisa menginap di akomodasi yang satu ini. Bisa dibilang resor yang satu ini jadi pilihan yang tepat kalau kamu ingin menjelajahi kawasan pantai almeria. Akomodasi ini juga dekat dengan lapangan golf alboran dan cabo de gata yang ditetapkan sebagai situs warisan dunia. Cek kamar yang tersedia dan pesan sekrang juga kalau kamu ingin menginap di hotel dengan suasana pantai ini di https://www.booking.com/hotel/es/indalia-garden-spa untuk pesanan kamar favoritmu.

7. Lopesan Costa Meloneras 

Akomodasi

Terletak 800 meter dari Pantai Maspalomas Gran Canaria, kompleks akomodasi ini dilengkapi dengan spa mewah, kasino dan kolam renang bergaya laguna yang terletak di taman tropis. Masing-masing kamarnya punya balkon pribadi. Kamar-kamar di Costa Lopesan Meloneras Resort, Spa & Casino Corallium yang luas dan elegan lengkap dengan lantai marmer dan pendingin udara. Akomodasi ini juga punya restoran Ambassador yang menyajikan masakan nouvelle cuisine. Terdapat juga restoran prasmanan Cafe dan bar di sepanjang Kompleks akomodasi mewah ini. Pesan kamar sekarang juga kalau kamu ingin merasakan pengalaman menginap yang tak terlupakan selama wisata Spanyol dengan klik https://www.booking.com/hotel/es/lopesan-costa-meloneras-resort-spa-casino.

Informasi Berguna!

  • Untuk penginapan di luar negeri, aku saranin pesan via Booking.com, selain  pilihannya banyak mulai dari yang termurah hingga terlengkap, ada opsi untuk pembatalan gratis juga! Ini berguna banget kalau pesawata dan visa kamu bermasalah.
  • Kalau nyari tiket pesawa murah, aku selalu pakai di Skyscanner, karena gampang ketemu pilihan pesawat paling murah dan paling cepat sampai tujuan.
  • Kalau masih belum ketemu tiket pesawatnya tapi butuh jaminan pesawat untuk visa, kamu bisa pesan tiket sementara dengan harga murah di situs Dummy Tiket.
  • Dan kalau semuanya udah OK, pesawat, hotel dan visa, kamu ready berangkat, bisa pesan koper ukuran paling pas di pesawat di link Shopee.
  • Kalau terbantu sama konten di atas, boleh juga nih kasih jajan ke Olivia untuk apresiasi sharingnya 🙂